Berita TerkiniHeadline

Program Makan Bergizi Gratis di Kota Agung Resmi Diluncurkan, 3.500 Siswa Jadi Penerima Manfaat

×

Program Makan Bergizi Gratis di Kota Agung Resmi Diluncurkan, 3.500 Siswa Jadi Penerima Manfaat

Sebarkan artikel ini
Program Makan Bergizi Gratis
Program Makan Bergizi Gratis

Launching Meriah di Pekon Kota Batu

Rabu pagi (20/8/2025), suasana di Pekon Kota Batu, Kota Agung, begitu semarak. Sebab, sebanyak 3.500 siswa resmi masuk daftar penerima Program Makan Bergizi Gratis. Launching berlangsung meriah dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, doa bersama, hingga pemotongan pita. Setelah seremoni simbolis, acara berlanjut dengan penyerahan program kepada sekolah-sekolah serta kunjungan ke MAN 1 Tanggamus.

Dukungan dari Polri untuk Generasi Emas

Kapolsek Kota Agung, Iptu Rudi Krisbiantoro, menegaskan pentingnya program Program Makan Bergizi Gratis tersebut. Menurutnya, makanan bergizi menjadi pondasi utama dalam mencetak generasi sehat. “Dengan anak-anak yang sehat dan berkarakter, kita bisa melahirkan generasi unggul dan berdaya saing,” ujarnya.

Pemerintah Daerah Sambut Positif

Sementara itu, Wakil Bupati Tanggamus, Agus Suranto, juga menyampaikan apresiasinya. Ia menilai kehadiran Satuan Pendidikan Pelaksana Gizi (SPPG) di Pekon Kota Batu menjadi langkah penting menuju Indonesia Emas 2045. Selain itu, program ini mampu menekan angka stunting sekaligus memperkuat sumber daya manusia.

cek update cuaca disini

Prioritas Nasional Program Makan Bergizi Gratis. untuk Ketahanan Pangan

Dalam sambutannya, Agus menegaskan bahwa program ini merupakan prioritas nasional. “Seperti yang ditegaskan Presiden Prabowo, MBG adalah bagian dari rencana besar kebangkitan bangsa. Agar sukses, ketersediaan pangan harus cukup, sehingga anak-anak tumbuh sehat, cerdas, dan berkarakter,” katanya.

Kolaborasi Lintas Lembaga menggelorakan Program Makan Bergizi Gratis.

Tidak hanya pemerintah daerah, peluncuran program juga mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak. Hadir dalam kesempatan tersebut, Kasat Intelkam Iptu Arbiyanto, Dandim 0424 Tanggamus  yakni Danramil Kota Agung Kapten Inf Julian Abri, perwakilan Kejari, OPD, serta tokoh masyarakat. Kolaborasi ini memperlihatkan komitmen bersama untuk menjaga keberlanjutan program.

baca juga : Karnaval HUT RI Kota Agung 2025 Meriah, Ratusan Pelajar Ramaikan Jalanan

Membangun Generasi Unggul

Dengan kehadiran program ini, masyarakat optimistis terhadap masa depan anak-anak. Karena itu, upaya pemerintah pusat bersama daerah harus tepat sasaran. Selain itu, keberhasilan program ini akan sangat menentukan terciptanya generasi unggul yang siap bersaing di kancah global.